Pages

Thursday, November 21, 2019

Hindari Kebocoran Data, Ini Langkah Traveloka untuk Keamanan Penggunanya

Suara.com - Beberapa kasus peretasan dan kebocoran data yang terjadi di provider online sangat merugikan konsumen. Informasi pribadi mereka jatuh kepada pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab dan sangat rentan untuk disalahgunakan.

Kondisi ini menjadi keprihatinan sejumlah provider online, termasuk Traveloka. Sebagai penyedia layanan pemesanan tiket pesawat dan hotel secara daring, Traveloka memberi kemudahan bagi penggunanya untuk mengakses berbagai informasi terkait traveling, yang bisa dilakukan di mana saja, dan yang paling penting, keamanan pengguna terjaga dengan baik.

Untuk faktor keamanan, Traveloka mengimbau penggunanya untuk melindungi password mereka. Berikut sejumlah saran pengamanan Traveloka terkait penggunaan password konsumen;
Masukkan password Traveloka dan kode verifikasi setiap kali masuk ke dalam aplikasi. Proses dua langkah ini memastikan pengguna, bahwa hanya merekalah yang dapat mengakses akun yang bersangkutan;

Lindungi password, karena semua informasi di akun Anda sangat berharga. Jika ada yang mencoba mengubah password Anda, maka Traveloka akan memastikan identitasnya, dengan meminta memasukkan nomor KTP yang tersimpan di akun pengguna yang terdaftar;

Untuk menjaga privasi penggunanya, Traveloka tidak akan pernah minta kode verifikasi dari mereka di luar website dan aplikasinya;

Traveloka juga menyarankan para pengguna untuk tidak membagikan kode rahasia seperti OTP dan pin ATM kepada pihak manapun.

Demi privasi dan keamanan menyeluruh, sebaiknya jangan pernah membagikan data pribadi, seperti KTP/kartu ID lain, SIM, menyebarluaskan foto-foto selfie, atau berbagi kata sandi kepada siapa pun.

Traveloka sendiri menggunakan pelindung enkripsi data terkemuka untuk mengamankan transaksi, yang mana sistem perlindungan ini dijalankan secara berangkap. Selain itu, manajemen keamanan Traveloka memang disiapkan dalam upaya pencegahan aktivitas yang mencurigakan.

Selain untuk kebutuhan keamanan, Traveloka juga menghormati privasi pengguna dan tidak akan membagikan data kepada pihak ketiga mana pun.

Untuk keterangan lebih lanjut tentang sistem keamanan Traveloka, silakan klik tautan berikut.



from Suara.com - Bisnis https://ift.tt/2Oyrmg7
via IFTTT

No comments:

Post a Comment