Pages

Sunday, September 8, 2019

Awal Pekan, Koreksi Wajar Bayangi Pergerakan IHSG

Suara.com - Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada awal pekan ini berpotensi alami koreksi wajar, setelah jelang akhir pekan kemarin ditutup menguat 0,03 persen di level 6.308.

Analis Binaartha Sekuritas, Muhammad Nafan Aji Gusta Utama mengamati secara teknikal Berdasarkan indikator, MACD telah berhasil membentuk pola golden cross di area negatif. Sementara itu, terlihat bahwa Stochastic dan RSI menunjukkan sinyal positif.

Namun, terlihat pola long black marubozu candle yang mengindikasikan masih adanya potensi koreksi wajar pada pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke level support terdekat.

"Support pertama maupun kedua memiliki range pada 6.269 hingga 6.239. Sementara itu, resistance pertama maupun kedua memiliki range pada 6.341 hingga 6.381," kata Nafan dalam riset hariannya, Senin (9/9/2019).

Sementara, Analis Indosurya Bersinar Sekuritas, William Surya Wijaya memprediksi IHSG justru melanjutkan kenaikan jangka pendeknya.

Namun, pergerakan rupiah masih dalam rentang konsolidasi ke arah yang lebih baik.

"Kelanjutan kenaikan dari IHSG masih ditopang oleh capital inflow yang masih tercatat hingga saat ini serta didukung stabilnya perekonomian Indonesia, dalam jangka menengah hingga panjang IHSG masih berada pada jalur uptrend," tutur dia.



from Suara.com - Bisnis https://ift.tt/2PY5cI2
via IFTTT

No comments:

Post a Comment