Pages

Sunday, August 25, 2019

Terpilih Jadi Ketum IAEI, Ini Harapan Sri Mulyani

Suara.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati didaulat menjadi Ketua Umum Ikatan Ahli Ekonomi Islam (IAEI) untuk periode 2019-2023.

Selama empat tahun ke depan, mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini akan berupaya untuk membangun IAEI menjadi organisasi para akademisi, ekonom-ekonom, praktisi dan industri serta pembuat kebijakan yang profesional dan unggul. Sehingga dapat berperan aktif dalam pembangunan ekonomi Indonesia dan pengembangan ekonomi syariah di Indonesia.

"Tentunya tercapainya kesejahteraan umat secara adil dan merata menjadi tujuan akhir yang ingin kita capai," kata Sri Mulyani dalam keterangannya, Minggu (25/8/2019).

Menurut Sri Mulyani, sebagai negara dengan umat muslim terbesar, Indonesia memiliki potensi untuk mengembangkan ekonomi syariah.

"Hal ini akan diwujudkan melalui beberapa program nyata, antara lain pengembangan kualitas sumber daya manusia, peningkatan kapasitas riset, mendorong sinergi antara akademisi, industri dan pemerintah/otoritas dalam mengembangkan ekonomi syariah," jelas Sri Mulyani.

Dirinya pun mengucapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mempercainya menjabat ketua umum IAEI. Ia berharap, makin banyak ekonom-ekonom Islam yang dapat memajukan perekonomian Indonesia.

"Saya memaknai kepercayaan tersebut sebagai suatu harapan dari IAEI untuk saya dapat membagi pengalaman dan pengetahuan saya selama menjadi profesional ekonom baik di Indonesia maupun secara global untuk dapat memajukan dan meningkatkan peran ekonom-ekonom Islam di Indonesia dalam upaya memajukan kesejahteraan dan kemajuan bangsa Indonesia," imbuh Sri Mulyani.



from Suara.com - Bisnis https://ift.tt/2ZuX4yk
via IFTTT

No comments:

Post a Comment